KKN LITERA STITNU AL FARABI SANTUNI ANAK YATIM di DESA CINTARATU
ALFARABI.AC.ID. | 22 Agustus 2024 – Mahasiswa KKN LITERA STITNU Al Farabi Pangandaran Desa Cintaratu berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan dan solidaritas sosial masyarakat Desa Cintaratu melalui peringatan Milangkala ke-140.
Acara diadakan di aula desa dan diisi dengan santunan anak yatim. Kepala Desa Cintaratu, Bapak Hernayadi, S.Pd., mengucapkan terima kasih kepada mahasiswa KKN atas inisiatif mereka dalam mengadakan kegiatan ini.
Memuliakan anak yatim merupakan kewajiban. “Anak yatim dalam pandangan Islam memiliki tempat yang istimewa. Islam mengajarkan agar umatnya selalu memperhatikan, merawat, dan menyayangi anak yatim”, papar Ai Teti, Wahyuni, S. Pd., M. Pd. Dosen Pendamping Lapangandan KKN Desa Cintaratu.
Ketua MUI Desa Cintaratu, Kyai Muhsin Aziz, berharap masyarakat sadar akan pentingnya zakat mal. Zakat ini nantinya akan disalurkan untuk anak yatim, jompo, dhuafa, dan program pengembangan masyarakat lainnya.
Mahasiswa KKN berharap program santunan anak yatim ini menjadi kegiatan rutin di Desa Cintaratu. Mereka juga berharap dapat meningkatkan kesadaran sosial di kalangan mahasiswa dan masyarakat.
Melalui program ini, mahasiswa KKN ingin memberikan dampak positif dan belajar langsung tentang realitas kehidupan masyarakat. Mereka berharap bisa menginspirasi lebih banyak orang untuk peduli terhadap sesama.

